Minggu, 26 Juni 2011

GPS vs A-GPS... Siapa yang menang ya ?

Sebelum menjawab pertanyaan dari Headline diatas, 
Bagaimana sich sistem GPS atau A-GPS Bekerja ?

GPS (Global Positioning system) menerima informasi darisetiap tempat dari 32 Satelit yang mengorbit bumi. kemudian menghitung jarak dari satelit dan lokasinya oleh trilateration
Satelit GPS
Pada Daerah terbuka / outdoor akan lebih cepat mendapatkan sinyal dibandungkan di daerah perkotaan yang banyak gedung tinggi. Data waktu dari masing-masing satelit akan di proses oleh GPS Module di ponsel/PDA dan akhirnya akan dihasilkan informasi posisi berupa latitude & Longitude, lokasi dalam peta dan lain-lain.
           Dibutuhkan 3 Komponen dalam proses penentuan posisi lewat GPS yaitu:
  1. Satelit
  2. Receiver GPS dan
  3. Posisi yang Loss (Bebas Halangan )
 A-GPS (Assisted- GPS) adalah GPS yang mengandalkan server bantuan selain dari satelit. Server bantuan memberikan informasi tambahan ke perangkat yang dapat membantu perhitungan lokasi . Hal ini sangat berguna jika chip GPS mengalami kesulitan dalam mendapatkan siyal dari Satelit
Arsitektur A-GPS
Server bantuan tersebut biasanya didukung oleh jaringan operatlor karena seringkati peranglat BTS memiliki unit penerima GPS dan secara terus menerus akan mendownload informasi data satelit yang ada di angkasa dan kemudian memprosesnya. Data tersebut bisa diberikan kepada pelanggan telepon seluler, bila diminta oleh perangkat A-GPS untuk mengindentifikasi lokasi pengguna berupa latitude dan longitude, lokasi dalam peta dan lain-lain.
  Dibutuhkan 3 Komponen dalam proses penentuan posisi lewat A-GPS yaitu:
  1. Satelit
  2. Receiver GPS dan
  3. Asisstence server

Tidak ada komentar:

Posting Komentar